Box Layout

HTML Layout
Backgroud Images
Backgroud Pattern
blog-img-10

Posted by : Kinantya

Pekan ASI Sedunia 2021

Selamat hari pekan ASI sedunia 2021

Di masa pandemi ini yuk simak panduan pemberian ASI bagi Ibu yang positif Covid-19.
Ibu dapat menyusui langsung dan mendapatkan dukungan. Berikut adalah beberapa panduan dalam pemberian ASI dari ibu yang positif Covid-19.

1. Selalu pakai masker saat menyusui dan merawat bayi/baduta
2. Cuci tangan sebelum dan sesudah memegang bayi/baduta
3. Bersihkan dan disinfeksi permukaan dan benda yang sering disentuh ibu dan bayi/baduta
4. Menyusui dengan aman, IMD dan menyusui eksklusif membantu tumbuh kembang bayi/baduta secara optimal
5. Lakukan IMD, kontak kulit dengan kulit saat ibu dan bayi dalam keadaan stabil
6. Rawat gabung bersama bayi pasca melahirkan
Apabila ibu tidak kuat menyusui, langsung beri ASI Perah (ASIP) pada bayi, berikut panduannya.

1. Pastikan kebersihan diri dan lingkungan saat memerah ASI
2. Gunakan cangkir bermulut lebar untuk memberikan ASIP pada bayi
3. Gunakan wadah dengan tutup untuk menyimpan ASI perah
ASI Perah juga harus dalam kondisi prima untuk menunjang kesehatan bayi/ baduta, yang didukung dengan cara penyimpanan ASI Perah yang baik dan benar. Berikut adalah panduan dalam penyimpanan ASI Perah sebagai berikut.

1. ASI bertahan selama 3-4 hari pada lemari pendingin bawah dengan suhu 4°C - 5°C
2. Pada freezer dengan suhu (-18°C s.d - 20°C), ASI bertahan selama 4 bulan
3. ASI bertahan selama 24 jam dengan Ice Pack pada suhu 15°C
4. Pada suhu kamar/ ruangan, ASI bertahan selama 3-4 jam.

Itulah panduan dalam pemberian ASI kepada bayi/baduta bagi ibu positif Covid-19, tetap berikan dukungan terhadap ibu untuk tetap dapat optimal menyusui bayinya, sehingga ibu tetap sehat dan nutrisi serta tumbuh kembang anak tetap terjaga.

Sumber : promkes.kemkes.go.id